Tingkatkan Kemampuan Di Lapangan, Brimob Kalteng Rutin Latihan Beladiri Polri

Foto: Personel Satbrimob Polda Kalteng saat sedang berolahraga. (Ist)

Tamiang Layang, Wahana Kalteng – Satuan Brimob (Satbrimob) Polda Kalteng dalam hal ini Batalyon C Pelopor Melaksanakan Latihan Bela Diri Polri guna meningkatkan kemampuan personel Batalyon C Pelopor untuk bekal personel dalam melaksanakan tugas di lapangan. Hal tersebut selain menjadi bentuk kemampuan yang harus dikuasai setiap anggota, Kemampuan bela diri Polri wajib dikuasai setiap personel guna membela diri dari ancaman kejahatan, Jum’at (26/07/2024) Pagi.

Mewakili Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Kalteng Wakil Komandan Batalyon C Pelopor (Wadanyon) C Pelopor Satbrimob Polda Kalteng AKP Mujiono mengatakan dalam rangka menjaga kebugaran dan meningkatkan kemampuan anggota, maka latihan dilaksanakan secara rutin bagi Anggota Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Kalteng.

“Dengan adanya latihan secara terjadwal dilakukan oleh Anggota Batalyon C Pelopor, diharapkan dapat menjaga kemampuan dan kesiapan anggota saat terjun di lapangan,” Ujar Mujiono.

Kemampuan perorangan personel sangat penting untuk dijaga dan ditingkatkan, maka dari itu Batalyon C Pelopor terkhususnya melaksanakan Latihan bela diri secara rutin setiap hari Jum’at guna menjaga kemampuan dan bekal personel dalam melaksanakan tugas di lapangan.

“Meningkatkan kemampuan dan menjaga kemampuan sangat penting dilakukan bagi personel, maka kami menyesuaikan dalam pembuatan Rencana Kegiatan Bulanan agar setiap hari Jum’at dilaksanakan latihan bela diri polri untuk menjaga Kemampuan perorangan personel dan menjaga kebugaran,” tutupnya. (Yola)

By Redaksi

Berita Lainnya